Puluhan Rumah di Jembrana Terendam Banjir

 


Jembrana, Suarabali.net- Puluhan rumah warga di Kabupaten Jembrana, Bali terendam banjir, Senin (16/1/2023). Banjir terjadi di tiga Desa di Kecamatan berbeda. Hujan deras yang terjadi pada sore hingga malam hari mengakibatkan air sungai meluap dan masuk ke pemukiman warga 

Data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jembrana Desa/Kelurahan terdampak banjir yakni Kelurahan Sangkaragung  Kecamatan Jembrana, Desa Kaliakah Kecamatan Negara dan Desa Melaya Kecamatan Melaya.

"Ada tiga laporan masuk terkait bencana banjir yakni di tiga desa/keluraha. Warga terdampak banjir sekitar 71 rumah terendam. Di Banjar Samblong Kelurahan Sangkaragung ada 15 rumah warga yang terdampak. Di Kaliakah sebanyak 50 rumah dan di Melaya 6 rumah,"ujar  I Putu Agus Artana Putra, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Jembrana. 

Ditambahkannya tinggi air mencapai pinggang orang dewasa. Saat ini petugas BPBD sedang melakukan Pendataan terkait Kebutuhan mendesak yang diperlukan warga.

" Genangan air setinggi lutut hingga sepinggang orang dewasa. Kita sudah tangani dengan meluncurkan petugas ke tiga lokasi banjir. Dari hasil asesment  tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Kerugian masih kita hitung. Saat ini kita masih melakukan pendataan dan memetakan keperluan mendesak berupa layanan kebutuhan dasar."imbuhnya.(Dika)


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال